Tahanan Yang Mengeluh Sakit Dapatkan Perawatan DOKKES Polres Pasuruan Kota

Blogroll

.

Tahanan Yang Mengeluh Sakit Dapatkan Perawatan DOKKES Polres Pasuruan Kota

Admin
Minggu, 16 Juli 2017
PASURUAN KOTA - Kepolisian Resor JPasuruan Kota memberikan pelayanan kepada tahanan yang sedang sakit dengan melakukan pengecekan kesehatan atau dibawa  ke rumah sakit untuk berobat. Termasuk yang dialami oleh salah seorang tahanan bernama Her di sel tahanan Polres Pasuruan Kota.

Kasubag Humas Polres Pasuruan Kota AKP. Endy Purwanto selaku Perwira Pengawas (Pawas) hari Sabtu (15/07) mengatakan, berawal dari Iptu Slamet Kasat Tahti pukul 19.00 WIB melaporkan piket jaga tahanan yang menginformasikan bahwa ada salah satu tahanan bernama Her mengalami sakit, sehingga selaku piket Pawas berkewajiban untuk membawa tahanan tersebut berobat.

“Tugas ini juga merupakan pelayanan kepolisian terhadap tahanan yang sedang sakit untuk mendapatkan pengobatan kerena mereka juga mempunyai hak untuk mendapatkan perawatan medis apabila sedang sakit,” ucap AKP. Endy Purwanto

" Setelah kita datangkan Dokkes dan sudah ditangani. Saat ini masih observasi dan kita beri minum teh hangat. Sementara pasien diduga mengalami gejala sakit jantung," terang Pawas Polres Kota AKP. Endy Purwanto, SH