Peduli Keselamatan Warga Nguling, Polisi Ini Berikan Himbauan Lalu Lintas

Blogroll

.

Peduli Keselamatan Warga Nguling, Polisi Ini Berikan Himbauan Lalu Lintas

Pasta
Minggu, 09 Juli 2017
NGULING - Patroli Polsek Nguling dilaksanakan oleh anggota Polsek Nguling pada seputaran jalan Raya pantura Pasar Nguling. Patroli dan pemantauan serta pengaturan arus lalu lintas di Simpang 4 Pasar Nguling adalah untuk mengantisipasi Kejahatan 3 C. Patroli juga dilaksanakan dialogis dengan para pengguna jalan, Minggu 09/07.

Petugas, kepada tukang becak memnberikan himbauan agar jangan biasakan melanggar arus lalu lintas, Gunakan lajur / sisi paling kiri, serta patuhilah rambu lalu lintas.
Gunakan lampu penerangan bila berjalan pada malam hari. Dan, bila menunggu penumpang, cari tempat yang strategis namun jangan mengganggu arus lalu lintas.
 
Himbauan juga disampaikan pada seorang warga Nguling yang hendak menyeberang jalan agar berjalan pada tempat yang disediakan, dan waspada sebelum menyeberangi jalan raya.

"Lihat kanan kirin terlebih dahulu, pak," pinta petugas. Setelah dipastikan arus kedaraan sepi dan aman, monggo bapak menyeberang jalan.  (a)