AKBP, Rizal Dan Kompol Pratolo Mengunjungi Kabag Sumda Yang Lagi Sakit

Blogroll

.

AKBP, Rizal Dan Kompol Pratolo Mengunjungi Kabag Sumda Yang Lagi Sakit

Admin
Minggu, 30 Juli 2017
KOTA - AKBP.Rizal Martomo SIK disela-sela kesibukannya masih menyempatkan waktunya, untuk peduli mengunjungi bawahannya yang sakit. Kunjungan Kapolres kali ini didampingi Wakapolres Kompol Pratolo Saktiawan mendatangi anggotanya yang sakit dan dirawat di Rumah sakit Wafa Husada Kepanjen Malang. Jumat 28/07

Selain merupakan bentuk kepedulian antara Pimpinan dan anggota, sambang orang sakit sudah merupakan kwajiban sebagai umat Islam. Dan juga support Pimpinan agar yang sakit memperoleh semangat segera sembuh seperti sediakala.

"Kita mendoakan kepada kabag Sumda Kompol Rochadi segera sehat kembali dan menjalankan aktifitasnya kembali di Mako Polres Pasuruan kota," ucap Kapolres AKBP. Rizal Martomo sesaat meminta diri untuk kembali ke Kota Pasuruan.